Uncategorized

Terima APD Dari Tiongha, Bupati Asahan Sebut Jadikan Perbedaan Menjadi Persatuan

Asahan,Datamedan-Bupati Asahan, H Surya BSc meminta kepada masyrakat agar mernghindari perdebatan perbedaan dan harus guyub melawan virus covid-19 yang melanda seantero dunia, termasuk Asahan yang merupakan bahagian dari NKRI.

Pernyataan orang nomor satu Asahan yang juga Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Asahan dimaksudkan agar warga Asahan fokus untuk melawan virus covid-19 yang saat ini mewabah di daearah ini.

“Kesatuan dan persatuan kita kukuhkan, hindari menciptakan berita hoax karena akan merugikan kita. Virus covid-19 lawan kita yang harus dienyahkan wabah yang mematikan ini. Laksanakan instruksi dan himbauan yang disampaikan pemerintah seperti halnya menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), melakukan physical distancing dan menerapkan Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) sebelum dan sesudah melakukan aktivitas,” bunyi arahannya usai menerima bantuan APD dari etnis Tionghoa, Selasa (13/04/2020 di ruang kerjanya.

Bupati Asahan saat menerima bantuan APD dari etnis Tiopnghoa yang berdiam di Asahan, didampingi Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan Drs. John Hardi Nasution, M.Si. Sementara pemberi bantuan dari etnis Tionghoa diwakili oleh Ngadimun, Ahong, Aliang, dan Koko Ompong.

Bantuan yang diterima berupa baju APD sebanyak 84 buah, Helm APD 84 buah, Sepatu APD 40 buah, Kaca Mata 48 buah, Sarung Tangan 12 kotak, Dettol 33 botol, Tisu Alkohol 3 kotak, Antiseptik 13 liter dan Alkohol 3 liter .

Bupati Asahan mewakili pemerintah dan masyarakat Asahan menyampaikan terima kasih kepada etnis Tionghoa yang telah memberikan bantuan yang sangat berguna kepada petugas medias dan masyarakat untuk mengantisifasi penularan virus corona yang penyebarannya secara massif.

Bupati Asaahan ini juga menyebutkan, bantuan APD ini merupakan hasil partisipasi masyarakat Tionghoa Kabupaten Asahan yang peduli akan penyebaran wabah virus covid-19 yang saat ini menjadi momok di Indonesia khususnya di Kabupaten Asahan.

Diakhir kata sambutan dan arahannya, bupati berharap dengan bantuan APD yang diberikan ini dapat dimanfaatkan oleh para dokter, tenaga medis serta Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Asahan yang bertugas dalam penanganan penyebaran virus covid-19 di Kabupaten Asahan dan besar harapan kita semua agar wabah virus ini dapat selesai sehingga kita dapat beraktivitas seperti sedia kala.

Share DataMedan

Leave a Reply