Event

Festival Seni Qasidah Kabupaten Sergai Ke-XVIII Tahun 2021 Digelar

Serdang Bedagai, – Festival Seni Qasidah (FSQ) ke-XVIII Tahun 2021 Kabupaten Serdang Bedagai resmi digelar dan dibuka oleh Bupati Serdang Bedagai, Darma Wijaya diwakili Sekdakab, M. Faisal Hasrimy, di Halaman Mesjid Agung Serdang Bedagai, Senin (27/09/2021).

Bupati dalam amanatnya dibacakan Sekdakab menyampaikan, penyelenggaraan FSQ ke-18 ini merupakan salah satu upaya dalam mengembangkan seni budaya yang Islami guna meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
Melalui kegiatan FSQ seperti ini, semua masyarakat khususnya generasi muda Islam akan termotivasi untuk melestarikan seni budaya Islami yang sudah tergerus oleh zaman.

Kegiatan ini juga katanya, dapat mempererat tali silaturahmi antara masyarakat dan Pemkab Sergai, sebagaimana yang tertuang dalam tema penyelenggaraan kegiatan ini yaitu “Melalui FSQ ke-18 Kabupaten Sergai, kita ciptakan generasi Islami untuk mewujudkan masyarakat yang religius.

“Olehkarena itu dengan penyelenggaraan kegiatan ini, visi Kabupaten Sergai dalam menjadikan Sergai yang Maju Terus; Mandiri, Sejahtera dan Religius, dapat terwujud”, ucapnya Bupati.

Bupati Darma Wijaya juga berharap momen FSQ dapat melahirkan generasi Islam yang berprestasi serta mencari bibit-bibit yang berkualitas yang nantinya akan menjadi duta Kabupaten Sergai pada festival tingkal provinsi maupun tingkat nasional.

“Kita berharap dengan prestasi generasi muda yang kita miliki, dapat menjadikan Kabupaten Sergai sebagai kabupaten yang cukup diperhitungkan oleh kabupaten/kota lainnya”, ujar Bupati.

Terakhir, Darma Wijaya mengingatkan kepada peserta dan para dewan juri FSQ unyuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan sering mencuci tangan dengan sabun, memakai masker, hindari kontak langsung dan tetap menjaga jarak.

Sebelumnya Sekdakab, M. Faisal Hasrimy selaku Ketua Panitia Penyelenggara melalui Asisten Ekbangsos, Kaharuddin melaporkan, Kegiatan ini akan dilaksanakan mulai tanggal 27 sampai dengan 30 September 2021.

Ada 2 poin yang jadi maksud dan tujuan dilaksanakan kegiatan ini, yaitu yang pertama untuk meningkatkan minat seni qasidah sekaligus memberikan motivasi kepada masyarakat untuk meningkatkan pemahaman, penghayatan dan pengamalan syiar yang Islami dan kedua untuk mengembangkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT guna mendukung visi dan misi Kabupaten yang Maju Terus.

FSQ diikuti oleh 17 Kecamatan se-Sergai dengan total peserta kafilah 277 orang. Sedangkan untuk cabang-cabang yang diperlombakan, jelas Sekdakab, terdiri dari dua yaitu Qasidah Klasik yang terbagi ke dalam cabang Qasidah Klasik Dewasa dengan jumlah peserta sebanyak 88 orang dan Cabang Qasidah Klasik Remaja yang akan diramaikan 131 peserta.


Sedangkan cabang kedua adalah Bintang Vokalis Gambus yang terbagi ke dalam 3 bagian yaitu Vokalis Gambus Dewasa yang diikuti 21 orang, kemudian Vokalis Gambus Remaja dengan jumlah peserta sebanyak 24 orang dan terakhir Vokalis Gambus Anak-anak dengan peserta 13 orang.

Sedangkan untuk sumber dana penyelenggaraan ini dibebankan kepada APBD Kabupaten Sergai Tahun Anggaran 2021.

“Acara ini digelar dengan menerapkan protokol kesehatan dan seluruh peserta harus sudah divaksin, dibuktikan dengan menunjukkan sertifikat vaksin minimal yang pertama”,pungkasnya.(DM/02)

Share DataMedan

Leave a Reply