Peristiwa

Tim Dosen UMN Al Washliyah Sosialisasi Pemanfaatan AI Sebagai Media Pembelajaran Inovatif

Medan,- Tim Dosen Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah dan Universitas Islam Negeri Syekh AIi Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan melaksanakan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) tahun 2023 di SD IT Swasta Darussalam, Jalan Pendidikan Ardagusema Kel. Deli Tua Timur, Kec Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang Sumatera Utara, Kamis 09 November 2023.

Dengan tema “Pendampingan Pengembangan Pembelajaran Di Era 5.0 dalam Rangka Meningkatkan Skill Guru” tim dosen melakukan Sosialisasi Pemanfaatan Teknologi Artificial Intelligence (AI) sebagai Media Pembelajaran Inovatif yang baru pertama dilakukan di SD IT Darussalam.

Salah satu Ketua Tim Pengabdian Masyarakat yaitu Rofiqoh Hasan Harahap, S.Pd., M.Pd, bersama anggota tim Sutri Novika, S.Si., M.Si, Abdul Aziz Harahap, S.H.I., MA, Drs. Jafri Haryadi, M.Si serta dibantu oleh mahasiswa Zulaika Mannasalwa dan Dahlia Harahap, menyampaikan pelaksanakan pengabdian ini mendapat sambutan yang sangat baik dari Ketua Yayasan Adhy Wiguna, S.Pd., M.Pd.

“Fokus dalam kegiatan ini agar guru guru dapat memanfaatkan teknologi AI ini sebagai media pembelajaran. Peran AI dalam transformasi telah mengubah cara kita dalam bekerja, berkomunikasi, dan belajar,” kata Rofiqoh Hasan Harahap.

Di sektor pendidikan, kata Rofiqoh, AI memiliki potensi yang sangat besar untuk memperkaya pengalaman pembelajaran. “Penerapan AI ini tidak terlepas dari perkembangan teknologi dan kondisi zamanyang menuntut adanya inovasi secara berkelanjutan dalam menemukan solusi permasalahan dalam proses pembelajaran Adanya kolaborasi antara Guru dan teknologi AI ini menjadikan Guru sebagai fasilitator pembelajaran, sementara AI membantu proses pembelajarannya,” katanya.

Disampaikannya evaluasi pelaksanaan kegiatan pengabdian ini, para guru sangat antusias dan tertarik menggunakan teknologi AI ini dalam pembelajaran dan sangat sesuai di tengah kondisi yang harus menerapkan pembelajaran. Selain itu, kegiatan PkM ini menambah wawasan guru dan sangat membantu para guru di Yayasan Perguruan Ardagusema.

Share DataMedan

Leave a Reply