Peristiwa

Dewan Minta Dinas PU Prioritaskan Perbaikan Jalan Seroja V Medan Tuntungan

Medan, Komisi IV DPRD Kota Medan meminta Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Medan agar memprioritaskan perbaikan dan pengaspalan Jalan Seroja V, Kelurahan Tanjung Selamat, Kecamatan Medan Tuntungan. Pasalnya, jalan tersebut selain akses menuju pemukiman warga, juga di sana ada Taman Pemakaman Umum (TPU).

“Dinas PU bisa menentukan skala prioritas dalam perbaikan jalan. Prioritas jangan karena ada pesanan,” tegas anggota Komisi IV, Daniel Pinem, dalam rapat evaluasi program kerja Dinas PU Kota Medan Triwulan II TA 2021, Selasa (18/5/2021).

Kondisi Jalan Seroja V, kata Daniel, sangat memprihatinkan karena di penuhi lubang. “Bulan April lalu, ada mobil Ambulance terbalik saat membawa mayat menuju TPU. Bagaimana kalau kejadian ini menimpa keluarga kita,” tanya Daniel.

Sekretaris Fraksi PDIP ini berharap, agar Dinas PU melakukan perbaikan jalan dengan skala prioritas. “Janganlah karena ada kepentingan dan pesanan, sehingga perbaikan jalan yang benar-benar rusak jari terabaikan,” ujarnya.

Sementara Ketua Komisi IV, Paul Mei Anton Simanjuntak, meminta agar Dinas PU bekerja maksimal dan melakukan pengawasan. “Dinas PU kiranya mampu mengikuti ritme kerja Wali Kota Medan,” harap Paul.

Menyikapi usulan itu, Plt Sekretaris PU Kota Medan, Muchyar, menyampaikan pihaknya akan berupaya melakukan perbaikan skala prioritas. “Soal Jalan Seroja V akan segera kami survey,” kata Muchyar.

Share DataMedan

Leave a Reply